Kejar Capaian Iku, Fakultas Hukum Unhas Menjajaki Kolaborasi Dengan Faculty Of Law, National University Of Singapore

Kejar Capaian IKU, Fakultas Hukum Unhas Menjajaki Kolaborasi dengan Faculty of Law, National University of Singapore

Dosen Fakultas Hukum Unhas mengunjungi Faculty of Law, National University of Singapore pada Jumat (25/10). Para dosen Fakultas Hukum Unhas diterima secara resmi oleh Deputy Director, Legal Skills Programme, Faculty of Law, National University of Singapore Assoc. Prof. Sonita Jeyapathy. Dalam pertemuan tersebut, terdapat penyamaan persepsi mengenai kolaborasi riset, training bagi dosen (re-charging program), kolaborasi international conference, dan joint publication. Prof. Sonita menjelaskan bahwa Faculty of Law, National University of Singapore membuka diri dan siap membantu penguatan internasionalisasi Fakultas Hukum Unhas sehingga terjadi peningkatan peringkat di QS WUR Ranking by Subject.

Prof. Dr. Hamzah Halim, S.H., M.H., M.A.P., selaku Dekan Fakultas Hukum Unhas memberi apresiasi tinggi terhadap pelaksanaan kegiatan outbond luar negeri sebagai upaya pemenuhan IKU Fakultas Hukum. Dekan Fakultas Hukum juga membuka peluang bagi seluruh dosen Fakultas Hukum untuk melaksanakan outbond ke luar negeri dan menginisiasi perluasan mitra. Salah satu mitra yang sangat potensial bagi peningkatan internasionalisasi Fakultas Hukum Unhas adalah Faculty of Law, National University of Singapore yang saat ini berada di peringkat 2 QS WUR Ranking by Subject.

Kegiatan ini didanai penuh oleh Universitas Hasanuddin melalui skema bantuan biaya pemenuhan Indikator Kinerja Utama (IKU) Fakultas. Kegiatan ini pula sebagai pemenuhan indikator perankingan internasional QS World University Ranking/Asian University Ranking yang salah satunya diukur dari proportion of outbond exchange dan potential academic peer.

Dalam pertemuan tersebut, Fakultas Hukum Unhas yang diwakili oleh Dr. Birkah Latif, S.H., M.H., LL.M. (Ketua Departemen Hukum Internasional), Dr. Andi Tenri Famauri Rifai, S.H., M.H. (Ketua Departemen Hukum Masyarakat dan Pembangunan FH-UH), Dr. Andi Syahwiah A. Sapiddin, S.H., M.H. (Ketua Departemen Hukum Acara FH-UH), Rastiawaty, S.H., M.H. (Sekretaris Departemen Hukum Masyarakat dan Pembangunan FH-UH), dan Dr. Kadarudin, S.H., M.H. (Sekretaris Departemen Hukum Internasional FH-UH) juga meminta kesediaan Prof. Sonita untuk menjadi research collaborator dalam Thematic Research Group (TRG) bagi dosen Fakultas Hukum Unhas. Permintaan tersebut disambut baik oleh Prof. Sonita dan juga akan mengkomunikasikan dengan para kolega di Faculty of Law, National University of Singapore. Kegiatan ini di tutup dengan coffee break, pemberian cindera mata, dan foto bersama.